Elemen Sebuah Game


Tools (Alat)

Pada umumnya game pastinya membutuhkan sebuah alat untuk bermain, contohnya seperti sepak bola, catur, video games, card, dan masih banyak lagi. Namun ada juga permainan yang tidak membutuhkan alat yang dimana memerlukan tenaga dan otak atau juga keberanian, contohnya seperti hide and seek, truth or dare, dan lain-lain.

Rules (Peraturan)

Game biasanya memerlukan peraturan yang dimana peraturan itu ada untuk mencegah adanya kecurangan dalam permainan pada saat di mainkan. Peraturan umumnya menentukan urutan gilirannya, hak dan tanggung jawab dari para pemain, dan tujuan masing-masing pemain.

Skill, Strategy, and Chance (Kemampuan, Strategi, dan Kesempatan)

Game pada dasarnya memang membutuhkan skill, strategy, and chance. Skill sangat dibutuhkan sekali untuk bermain Game, karena tanpa skill kalian tidak bisa melakukan permainan tersebut dengan benar. Strategy adalah hal yang perlu di pelajari dahulu, seperti halnya game chess, card, atau game lainnya karena strategy adalah kunci sukses dari sebuah permainan. Chance, hal ini memerlukan suatu taktik dan pengelihatan atau perhitungan yang sangat jelih, karena chance ini bisa membawakan kita keberuntungan dalam memenangkan game.

Single-Player Games

Banyak game yang membutuhkan multiplayer atau pemain yang banyak. Tetapi, single-player game juga sesuatu hal yang unik sehubungan dengan tantangan yang dihadapi pemain. Single-Player game ini bisa dicontohkan seperti permainan Puzzle, video game atau game komputer single-player tidak membutuhkan teman bermain, dan masih banyak lagi.



Post a Comment