Etika Teknologi Informasi


Etika teknologi informasi berbeda dari etika umum. Teknologi informasi menitikberatkan pada masyarakat yang memiliki pengetahuan mengenai teknologi informasi agarpercaya pada ilmu pengetahuan. Bidang itu menciptakan produk misal komputer yang dapat mempengaruhi masyarakat luas. Produk tersebut juga dapat memberikan keuntungan untuk masyarakat dan memiliki tanggung jawab pada masyarakat luas yang menggunakannya. Tanggungjawan itu meliputi meliputi keamanan dan keselamatan data, terpercaya, serta mudah untuk digunakan.

Tujuan dan tanggung jawab bidang teknologi informasi sebagai berikut.
  1. Mencapai kualitas yang tinggi dan efektivitas yang baik pada proses maupun produk kerja professional.
  2. Mengetahui dan menghormati adanya hukum yang berhubungan dengan kerja yang professional.
  3. Memberikan secara menyeluruh dan mencermati perubahan yang terjadi pada sistem komputer dan kendalanya, termasuk menganalisa resiko yang mungkin terjadi.
  4. Menghormati perjanjian, persetujuan, dan menunjukkan tanggung jawab.
  5. Mengubah pandangan masyarakat tentang menggunakan sistem komputer serta konsekuensinya.
  6. Mengakses sistem komputer dan sumber komunikasi hanya ketika diterbitkan oleh pembuat sistem operasi tersebut.
Bidang teknologi informasi memiliki etika diantaranya seperti di bawah ini.
  1. Tidak menggunakan perangkat komputer untuk dan sekiranya membahayakan orang lain.
  2. Tidak mencampuri pekerjaan komputer orang lain.
  3. Tidak mengintip file orang lain.
  4. Tidak menggunakan perangkat komputer untuk pekerjaan ilegal.
  5. Tidak menggunakan perangkat komputer untuk membuat kesaksian palsu.
  6. Tidak menggunakan atau menyalin perangkat lunak yang belum di bayar.
  7. Tidak menggunakan sumber daya komputer orang lain tanpa otorisasi.
  8. Tidak mengambil hasil intelektual orang lain untuk diri kita sendiri dan atau orang lain.
  9. Selalu memikirkan akibat sosial dari program yang kita tulis.
  10. Menggunakan perangkat komputer dengan cara yang menunjukkan tenggang rasa dan rasa penghargaan.




Post a Comment