Psikologi atau Ilmu Jiwa adalah ilmu yang mempelajari jiwa seseorabg melalui gejala perilaku yang dapat diamati. Menurut Zakiah Dradjat, bahwa perilaku seseoranh yang nampak lahirnya terjadi karena dipengaruhi oleh keyakinan yang dianutnya. Seseorang yang berjumpa saling mengucapkan salam, hormat kepada kedua orang tua, kepada guru, menutup aurat, rela berkorban untuk kebenaran dan sebagainya adalah merupakan gejala-gejala keagamaan yang dapat dijelaskan melalui ilmu jiwa agama. Ilmu jiwa agama sebagai mana dikemukakan Zakiah Deradjat tidak akan mempersoalkan benar atau tidaknya suatu agama yang dianut seseorang, melainkan yang dipentingkan adalah bagaimana keyakinan agama tersebut terlihat pengaruhnya dalam perilaku penganutnya.
Dalam ajaran agama banyak kita jumpai istilah-istilah yang menggambarkan sikap batin seseorang. Misalnya sikap beriman dan bertakwa kepada Allah, sebagai orang saleh, orang yang berbuat baik, orang yang shiddiq (jujur) dan sebagainya. Semua itu adalah gejala-gejala kejiwaan yang berkaitan dengan agama.
Dengan ilmu jiwa ini seseorang selain akan mengetahui tingkah keagamaan yang dihayati, dipahami, dan diamalkan seseorang, juga dapat digunakan sebagai alat untuk memasukkan agama ke dalam jiwa seseorang sesuai dengan tingkah usianya. Dengan ilmu ini agama akan menemukan cara yang tepat dan cocok untuk menanamkannya.
sumber
Pendekatan Psikologis Pengantar Studi Islam
in
Islam,
pengantar studi islam,
Psikologi
- on 4:09 PM
- No comments
Post a Comment